Jumat, 15 April 2011

KIAT MENGHADAPI TUMBUH JATUH DAN BANGUNNYA USAHA


 Oleh:  Ir.H.Abdul Kadir,MH (Pengusaha - Ketua Majelis Ekonomi PDM Sleman)
(Akan dimuat di Majalah Sang Surya PDM Sleman, pada Edisi Pertama, Mei Mendatang, dalam Bab Wira Usaha).


Suatu usaha yang sudah berjalan tumbuh berkembang adalah suatu kegiatan yang sangat menawan & menggoda kita untuk ikut menjadi pengusaha.Di benak pikiran pemula bahwa enak menjadi pengusaha,tetapi sulit untuk memulainya.”Mau memulai dari mana?” Menjadi pengusaha bukan suatu kebetulan atau terjadi begitu saja tetapi di mulai dari proses yang panjang,dengan mempelajari dengan seksama, mempunyai mimpi yang besar,mempunyai tekad yang bulat dan mental yang sudah di persiapkan, selanjutnya menentukan atau memutuskan untuk menjadi pengusaha.
Di dalam bisnis tidak ada yang abadi atau dalam bahasa jawa ada istilah ”Cokro Manggilingan” artinya bahwa bisnis kadang di atas kadang ada di bawah,jadi mental harus betul betul siap manakala bisnis lagi di atas dan stabil,dan harus siap manakala keadaan sulit.Untuk itu sebelum kita memutuskan untuk menjadi pengusaha maka kita harus lengkapi diri dan pengalaman referensi tentang bisnis dan buku buku bisnis.
Dan terpenting adalah belajar langsung pada pelaku usaha yang langsung menjalankan bisnis dan berpengalaman dengan cara magang maupun bekerja pada pengusaha tersebut.Pelajari dan kuasai bagaimana menghadapi situasi terburuk dari bisnis yang di jalankan,ini penting karena banyak terjadi pengusaha tidak siapdengan keadaan sulit yang di hadapi usahanya dan apabila ini terjadi pengusaha tersebut menjadi frustasi di rundung kesedihan,putus asa dan meratapi kebangkrutannya dan akhirnya stress karena tidak kuat mental karena tipisnya keimanan.
Langkah langkah yang bisa dilakukan saat keadaan sulit dan saat bisnis sukses :
  1. Ikhlas, Bersabar dan Bersyukur.Kesuksesan ataupun kesulitan terjadi di dalam bisnis adalah suatu anugerah,agar dimaknai sebagai bentuk ujian.Supaya anda menjadi kuat dan tangguh apabila berhasil tetap bersyukur dan disikapi dengan tidak berlebihan apabila sulit juga tidak panik,pesimis dan goyah
  1. Menempatkan relasi pada posisi yang penting, karena bisa menjadi alternatif solusi apabila terjadi keadaan sulit atau pailit di perusahaan, untuk dipercaya relasi maka jadilah pribadi yang terbuka,mudah bergaul,jujur,punya cita cita yang jelas.
  2. Menjaga atau memelihara silahturahmi ke relasi dan karyawan dan keluarga
  3. Dalam keadaan sukses dan sulit harus terbuka dengan karyawan dan selalu menjaga komunikasi dengan hangat dan jujur
  4. Segera menegakkan kepercayaan diri apabila bisnis di ambang kebangkrutan dan giat memotivasi karyawan untuk menjaga mentalnya
  5. Selalu tidak lengah untuk mengevaluasi keberhasilan bisnisnya.dan apabila terjadi kesulitan segera mencari ,mengevaluasi hal-hal yang menjadi titik lemah dan merusak bisnis,meneliti apa penyebabnya sebab apabila tidak segera di lakukan akan berakibat fatal menjadi kerusakan sistematik
  6. Ciri ciri usaha yang mulai tumbuh berkembang biasanya menganut sistem  ( Pendekatan Juragan Oriented ) atau semua diatur dan ditangani sendiri oleh pemiliknya dari segala urusan jadi tidak ada manajemen. Hal ini agak sulit untuk mengembangkan usaha.Ini harus diatasi dengan sistem manajemen yang baik atau dengan penerapan manajemen jadi semua diatur dengan sistem ” Manajemen sistem Oriented” dengan penerapan ini,pemilik bisa pergi kemana saja dan bisa konsentrasi mengembangkan bisnisnya,tidak harus nongkrong ditempat usaha ( seperti pada juragan oriented)
  7. Disiplin dalam menggunakan uang,catat&pertanggungjawabkan dalam menggunakannya.Hindari perilaku konsumtif,pakailah uang sebesar gaji yang disepakati
  8. Investasikan keuntungan untuk membesarkan usaha dengan membelikan fasilitas pendukung produksi,marketing dan administrasi
  9. Investasikanlah dalam bentuk aset tidak bergerak seperti tanah di tempat tempat strategis karena nilai akan berlipat sesuai tempat/prospek yang kita pilih dengan nilai yang besar aset tanah menjadi colateral /jaminan apabila kita membutuhkan tambahan modal,dijual dalam situasi yan sulit
  10. Investasikan ke emas karena nilai tidak akan berkurang dan mudah diuangkan bila membutuhkan
  11. Investasikan ke usaha usaha yang lain ( Difersifikasi usaha ) tetapi pada usaha yang sudah kita pelajari & faham dengan matang sebagai alternatif apabila bisnis utama agak sulit
  12. Yang sangat penting adalah berdoa dan tetap berbuat kebaikan saat kita sulit ketergantungan kita pada Allah SWT sangatlah besar,kita sadar sepenuhnya bahwa pengusaha /pedagang ibarat ” Adang adang Embun” yang setiap hari berharap embun menetes di genggaman kita atas Ridho Allah.jadi apabila anda mengalami kesulitan di dalam bisnis,keberadaan Allah mutlak kita butuhkan dan jangan sampai situasi bisnis yang terpuruk mengurangi semangat berbuat baik.Kita harus berjuang untuk memperbanyak sedekah,berzakat melunasi hutang hutang supllier perusahaan kita lakukan dengan ikhlas.Apabila kita lakukan hal tersebut di garansi Insya Allah tidak akan merugi & bangkrut
Hal penting ialah berbisnislah dengan mengikuti sifat sifat Nabi Muhammad SAW yakni :
-          Sidik ( selalu berkata benar tentang keberadaan bisnisnya tidak ada yang disembunyikan )
-          Amanah ( Dapat dipercaya ) atau selalu menjaga komitmen dengan relasi,partner dan pihak manapun yang berhubungan dengan bisnis kita.dalam bisnis apabila kita jatuh sekali,bangun 3 kali,bangun dan terus bangun tidak pernah berputus asa
-          Tabligh ( Menyampaikan dengan sebenarnya tentang perniagaan kontrak penjualan,pembelian data data yang harus disampaikan )
-          Fathonah ( Cerdas ) selalu berpikir maju dan rajin belajar untuk mengejar inovasi inovasi baru dan selalu belajar untuk berkreasi juga belajar ilmu tentang bisnis yang kita geluti,informasi tentang bisnis yang trend masa kini
Empat sifat wajib Rosullulah yang wajib diteladani oleh umatnya dan sangat mujarab untuk kita jalankan untuk keberhasilan bisnis kita..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mazid page source

MPI PDM | Muhammadiyah

MAJELIS PUSTAKA DAN INFORMASI PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH KABUPATEN SLEMAN

..

MPI PDM SLEMAN

..

PP MPI | PP MUHAMMADIYAH | PDM SLEMAN | FATWA TARJIH | NEWS

From Blogger Pictures

Untuk lebih lengkapnya kunjungi blog mpi di http://www.mpipdmsleman.blogspot.com atau website PDM Sleman di DISINI


PROGRAM KERJA MPI

1.Menerbitkan Majalah Sang Surya

a.Edisi Perdana

b.Edisi ke-2 sudah standard issn

2.Membuat Website/blog

a.Sudah membuat blog : http://www.mpipdmsleman.blogspot.com

b.Sudah Dibuatkan Web Domain oleh MPI PP Muhammadiyah yakni http://www.muhammadiyah.or.id,dengan menjadi sub-domain http://sleman.muhammadiyah.or.id dan di tugasi untuk hosting website tersebut

c.Sudah membuat akun Twitter: @mpipdm

3.Trainning Pustaka Digital (e-library) untuk pengelolaan kepustakaan Amal Usaha Sekolah Muhammadiyah Se-Sleman

4.Pelatihan Media Pembelajaran Bagi Para Guru Sekolah Muhammadiyah Se-Sleman

5.Merangkum Sejarah (Galery) Muhammadiyah Kabupaten Sleman


All Right Reserved © 2012 by mazid fuadi


Script Al-Quran

Mau Script Al-Quran seperti ini? Klik Disini!